Menentukan konsep pernikahan

Baca Juga


Kebanyakan setiap orang –apalagi kita, kaum perempuan- pasti berharap momen pernikahan menjadi suatu peristiwa yang terjadi sekali seumur hidup, oleh karena itu acara pernikahan dipersiapkan dengan sebaik mungkin agar acar yang khidmat, sakral dan membuat kita –juga para tamu undangan- selalu terkenang.

Pernikahan memang harus dipikirkan matang-matang dan dikonsep dengan apik, apalagi jika kamu berencana untuk melaksanakan pernikahan lengkap dengan upacara adatnya. Ini tentunya memerlukan perhatianm waktu, tenaga maupun biaya ekstra. Karena itu sebelum merancang suatu pernikahan sangat dianjurkan kamu benar-benar memperhatian kemampuan/ biaya yang disediakan. Ingat! Sebuah pesta yang indah dan selalu dikenang tidak identik dengan pesta mewah dan mahal, bukan?

Memilih tema pernikahan
Sebelum kamu menentukan tempat, memilih hiburan yang akan dipakai serta memesan katering, kamu harus menentukan tema pernikahan terlebih dahulu, karena semua detail persiapan pernikahan akan sangat tergantung dari tema yang kamu pilih.

So, berikut beberapa hal yang harus kamu ingat dalam memilih tema pernikahan:

1. Dengan memilih tema pernikahan, kamu bisa menentukan tempat acara pernikahan akan berlangsung.

Misal, jika kamu ingin melangsungkan pernikahan dengan tema “pesta kebun”, maka berarti akan lebih cocok jika pesta dilakukan secara outdoor. Begitu juga sebaliknya, jika kamu ingin menginginkan pesta kamu “bergaya klasik dengan dekorasi adat daerah” maka sebaiknya kamu melangsungkan pesta indoor.


Tapi, hal ini tidak menjadi soal jika kamu bisa mengakalinya, misal tema pesta kebun bisa tetap dilaksanakan di dalam ruangan, asalkan space yang ada mencukupi dengan suasana yang dibuat seperti berada di kebun. Ini bisa dilakukan dengan pemilihan dekorasi yang mendukung, misal lebih banyak dedaunan daripada karangan bunga dan bisa ditambah dengan pepohonan yang seakan pindah ke ruangan tertutup tempat kamu melangsungkan pesta pernikahan.

2. Jika dilakukan di tempat terbuka, perhatikan bulan apa kamu akan melangsungkan pernikahan.

Hindari mengadakan pesta outdoor jika merupakan musim hujan, apalagi cuaca ekstrim sekarang ini sangat sulit ditebak, membuat kamu harus ekstra hati-hati jika akan membuat pesta pernikahan diluar ruangan. Tetapi kamu bisa menyiasatinya dengan menggunakan tenda-tenda kecil yang menyambung menjadi satu, jadi acara tetap bisa terlaksana kalau saja tiba-tiba hujan datang.

Kebersihan lingkungan juga perlu kamu perhatikan agar terlihat indah. Kamu juga perlu melihat besar ruang terbuka tersebut, cukup nyamankah bagi para tamu ataupun keluarga? Penempatan-penempatan seperti ini bisa kamu diskusikan dengan wedding planner jika kamu menggunakan jasa mereka.

3. jika dilakukan dengan ruang tertutup, perhatikan sirkulasi udara yang ada di dalam ruangan tersebut.

Jika tempatnya kecil, jangan gunakan dekorasi yang terlalu besar dan memenuhi tempat, karena akan membuat ruangan terasa sempit dan berkesan sumpek. Hindari pula penggunaan warna bunga yang gelap, pilihlah warna bunga yang cerah seperti kuning, putih, pink, hijau muda untuk menciptakan ruangan yang lebih luas.

4. Jumlah tamu juga perlu kamu pikirkan secara matang-matang.


Ini penting karena memperkirakan jumlah tamu yang diundang tidak hanya menciptakan suasana yang khidmat, tetapi juga untuk menghitung jumlah katering yang akan dipesan. Jumlah tamu akan berpengaruh pada bentuk ruang dan detail dekorasi ruangan maupun pelaminan.

Misal untuk ruang yang cukup luas, sementara jumlah tamu lebih sedikit daripada kapasitas ruangannya, kamu bisa menyulap ruang kosong dengan detail dekorasi yang sesuai dengan tema yang kamu pilih, sementara ruangannya terbata, kamu bisa menggunakan dekorasi yang bergaya minimalis

Ada banyak sekali tema pernikahan yang bisa kamu pilih, silahkan berkreasi sesuka anda tapi ingat juga dengan budget yang anda miliki. Nah sekian artikel menentukan konsep pernikahan secara outdoor, semoga bermanfaat.